Resep Donat Kampung, Tips Dan Cara Memasak nYa

Resep donat kampung bukan merupakan sebuah resep masakan yang sangat sulit sekali, bahkan donat ini lebih gampang dari pada dengan resep donat yang lain nya. Namun jangan salah karena donat kampung memiliki cita rasa yang sangat enak sekali.

Itu jika anda memsaknya dengan benar dan racigan adonan yang tepat, karena itu untuk membuat donat kampung anda bisa mengikuti petunjuk resep donat kampung dibawah ini :




Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

* 300 gram tepung terigu protein tinggi
* 150 gram kentang kukus, haluskan
* 1/2 sendok makan (6 gram) ragi instan
* 35 gram gula pasir
* 15 gram susu bubuk
* 1 butir telur
* 100 ml air es
* 30 gram margarin
* 1 sendok teh garam
* 100 gram gula donut, untuk taburan
* minyak padat untuk menggoreng

Cara Pengolahan :

* Campur tepung terigu, ragi instan, gula pasir, dan susu bubuk. Aduk rata. Tambahkan kentang. Aduk rata.
* Masukkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Tambahkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 15 menit.
* Kempiskan adonan. Timbang masing-masing 25 gram. Bulatkan. Diamkan 10 menit.
* Pipihkan adonan. Lubangi tengahnya. Diamkan 45 menit sampai mengembang di loyang yang ditabur tepung.
* Goreng dalam minyak padat yang sudah dipanaskan dengan api sedang sampai matang.
* Dinginkan. Masukkan ke kantong plastik. Tambahkan gula donat. Kocok-kocok sampai teraduk rata.
* Untuk 26 buah.

Nah itulah resep donat kampung yang sangat enak dan empuk sekali para pembaca, tunggu apalagi silakn anda coba dan berita terbaru menantikan komentar dari anda yang bisa membantu membesarkan situs ini.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }