Profil Tim Bayern Munchen Bundesliga Jerman

Profil Bayern Munchen - Tim raksasa sepak bola asal liga jerman Bayern Munchen sudah tidak diragukan lagi eksistensi nya dalam perhelatan sepak bola domestik, bahkan pada perhelatan liga champions musim 2012/2013 mereka berhasil memasuki babak final melawan Borussia Dortmund.

Dengan segudang prestasi dari berbagai ajang pertandingan sepak bola membuat Bayern Munchen menjadi momok menakutkan bagi tim lawan, untuk itu kita simak bersama tentang profil tim Bayern Munchen yang mungkin bisa bermanfaat bagi anda semua.



PROFIL TIM BAYERN MUNCHEN

Berdiri: 1900
Alamat: Säbener Straße 51, 81547 München Germany
Telepon: +49 (0) 89 6993 10
Faksimile: +49 (0) 89 6441 65
Surat Elektronik: info@fcbayern.de
Laman Resmi: http://www.fcbayern.de
Ketua: Uli Hoeneß
Direktur: Matthias Sammer
Stadion: Allianz Arena

SEJARAH SINGKAT BAYERN MUNCHEN

Bayern Muenchen sebelumnya adalah klub olahraga bernama MTV 1879. Saat klub itu melarang anggota pemain sepakbolanya bergabung dengan federasi sepakbola Jerman (DFB), 11 anggota menanggalkan status dari MTV 1879 dan membentuk FC Bayern Muenchen.

Nama itu sendiri secara harfiah sebenarnya menunjukkan asal wilayah mereka yang jika dialihbahasakan ke Inggris menjadi Bavaria Munich. Di Jerman, nama Bayern Muenchen yang dipakai, tapi publik internasional terbiasa menyebutnya dengan Bayern Munich.

Sebelum era Bundesliga, Bayern terbilang tim tangguh di kompetisi regional Jerman selatan. Sebelum Perang Dunia I pecah, Bayern menjuarai Kreisliga musim 1910-11, liga regional Bavaria pertama. Pada zaman ini, FC Nuremberg menjadi rival terberat Bayern. Antara 1920-an dan 1930-an, Nuremberg lebih sukses dengan merengkuh gelar juara lima kali pada dekade 20-an. Pertemuan keduanya disebut derby Bavaria.

Ketika Bundesliga dibentuk 1963, hanya lima tim dari Oberliga -- divisi satu wilayah selatan liga Jerman saat itu -- yang diizinkan berkompetisi. Bayern masuk kriteria karena bertengger di tiga besar klasemen akhir Oberliga. Tapi karena DFB mensyaratkan satu kota hanya dapat diwakili satu tim, Bayern harus mengalah kepada rival sekota TSV 1860 Muenchen, tim juara Oberliga saat itu.

Bayern promosi dua musim kemudian ke Bundesliga dan memulai sejarah kesuksesan mereka melalui para pemain muda, yaitu "poros" Sepp Maier, Franz Beckenbauer, dan Gerd Muller.

Kini, seperti umumnya klub lain di Eropa, Bayern juga memiliki cabang olahraga lain, seperti basket, bowling, catur, senam, bola tangan, tenis meja, wasit, hingga sepakbola senior.

CATATAN PRESTASI BAYERN MUNCHEN

* 22 kali juara Bundesliga (1931/32, 1968/69, 1971/72, 1972/73, 1973/74, 1979/80, 1980/81, 1984/85, 1985/86, 1986/87, 1988/89, 1989/90, 1993/94, 1996/97, 1998/99, 1999/2000, 2000/01, 2002/03, 2004/05, 2005/06, 2007/08, 2009/10)

* 15 kali juara DFB-Pokal (1957, 1966, 1967, 1969, 1971, 1982, 1984, 1986, 1998, 2000, 2003, 2005, 2006, 2008, 2010)

* 6 kali juara DFB Liga-Pokal (1997, 1998, 1999, 2000, 2004, 2007)

* 5 kali juara DFB-Supercup (1982, 1987, 1990, 2010, 2012)

* 4 kali juara Piala Eropa / Liga Champions (1974, 1975, 1976, 2001)

* 1 kali juara Piala Winners (1967)

* 1 kali juara Piala UEFA (1996)

* 2 kali juara Piala Interkontinental FIFA / Piala Dunia Antarklub (1976, 2001)

DAFTAR PEMAIN DAN PELATIH BAYERN MUNCHEN


1 Manuel Neuer Kiper 24 Maximilian Riedmüller Gelandang
22 Tom Starke Kiper 25 Thomas Müller Gelandang
32 Lukas Raeder Kiper 27 D. Alaba Gelandang
4 Dante Bek 30 Luiz Gustavo Dias Gelandang
5 Daniel Van Buyten Bek 31 Bastian Schweinsteiger Gelandang
13 Rafinha Bek 38 Emre Can Gelandang
17 Jerome Boateng Bek 39 Toni Kroos Gelandang
21 Philipp Lahm Bek 44 Anatoliy Tymoshchuk Gelandang
26 Diego Contento Bek - Pierre Emil Højbjerg Gelandang
28 Holger Badstuber Bek 9 Mario Mandzukic Striker
- Vladimir Brankovic Bek 14 Claudio Pizarro Striker
7 Franck Ribéry Gelandang 20 Patrick Weihrauch Striker
10 Arjen Robben Gelandang 33 Mario Gomez Striker
11 Xherdan Shaqiri Gelandang - Jupp Heynckes Manajer/Pelatih
20 Javi Martínez Gelandang

Nah itulah profil tim bayern munchen yang bisa diberikan oleh berita harian indonesia semoga saja bisa menjadi sebuah informasi yang snagat berharga terutama bagi anda fans berat tim bayern munchen, perlu anda ingat pada catatan prestasi liga champions diatas bisa saja berubah karena pada musim ini bayern munchen berhasil memasuki final liga champions. Simak juga prediksi Bayern Munchen Vs Borussia Dortmund disitus rombonginfo.com yang merupakan situs kami yang lain.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }